EKSTRAKURIKULER DESAIN GRAFIS
EKSTRAKURUKULER
DESAIN GRAFIS
Ekstrakurikuler Desain Grafis adalah kegiatan yang melatih siswa membuat dan mengkombinasikan simbol, gambar, dan teks untuk membentuk representasi gagasan dan pesan secara visual. dalam Ekstrakurikuler ini siswa dibimbing untuk terampil membuat Desain Benner, Pamflet, Baliho, Sticker dan lain lain. Ekstrakurikuler Desain Grafis sangat relevan untuk mempersiapkan siswa agar memiliki pengetahuan dasarsebelum mengikuti Program tersebut.
Ekstra ini di dampingi oleh Moh Aldi Sopian, S.Kom yang dimulai sejak tahun 2022 yang di ikuti oleh siswa siswi kelas X, XI dan XII. Kegiatan ini diselenggaraka setiap hari Rabu.
Bimbingan Ekskul Desain Grafis menyalurkan minat bakat siswa yang menyukai maupun yang baru ingin belajar dan mengenal seni grafis yang divisualisasikan secara digital melalui aplikasi berbasis ponsel seperti: Canva, Pixelab dan lainnya serta aplikasi berbasis komputer seperti: Correl Draw, Photosop, lightroom yang bisa digunakan untuk pembelajaran dasar desain grafis.
Tujuan Kegiatan Ekskul Desain Grafis
Bimbingan Ekskul Desain Grafis menyalurkan minat bakat siswa yang menyukai maupun yang baru ingin belajar dan mengenal seni grafis yang divisualisasikan secara digital melalui aplikasi InkScape yang bisa digunakan untuk pembelajaran dasar desain grafis
- Memperkenalkan dunia desain grafis kepada para peserta didik sehingga siswa dapat mengimplementasikannya secara langsung.
- Memperkenalkan peserta didik software (perangkat lunak) dan Hardware (perangkat keras) penunjang seni grafis.
- Menghasilkan peserta didik yang handal dalam bidang ilmu desain grafis.